Ads 468x60px

Senin, 08 September 2014

MENUJU GURU LEVEL 3 DENGAN PERTANYAAN YANG EFEKTIF

MENUJU GURU LEVEL 3 DENGAN PERTANYAAN YANG EFEKTIF
By. Vic Nanang Winarko (SMPN 1 Selupu Rejang)

Pertanyaan efektif dinilai penting dalam pelajaran sebab menurut pendapat saya, pertanyaan itu adalah jantungnya pembelajaran, artinya jika tidak ada pertanyaan dipastikan pembelajaran tidak akan berjalan sebagaimana mestinya, bertanya merupakan suatu hal yang sangat penting pada proses pembelajaran untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik, berkaitan dengan hal tersebut pertanyaan yang bagai mana yang dapat mendukung proses pembelajaran? Tentu jawabnya adalah pertanyaan yang efektif. Adapun karakteristik pertanyaan yang efektif sesuai dengan modul yang saya baca adalah sebagai berikut : Menuntut siswa berpikir, tidak sekedar mengingat dan menyebutkan; Bersifat atau mengarah pada pertanyaan yang open-ended; Memungkinkan jawaban yang beragam; Memungkinkan siswa memaknai matematika dari proses menjawab pertanyaan tersebut; Memungkinkan guru menilai secara holistik kemampuan matematika siswa. Dari semua karakteristik yang disebutkan tadi karakteristik yang kemungkinan besar dapat membelajarkan siswa menurut saya adalah karateristik Menuntut siswa berpikir, tidak sekedar mengingat dan menyebutkan, Memungkinkan siswa memaknai matematika dari proses menjawab pertanyaan tersebut, dan Memungkinkan guru menilai secara holistik kemampuan matematika siswa.
Pertanyaan yang seperti apa yang kurang efektif? Tentunya pertanyaan – pertanyaan yang tidak memenuhi criteria dari pertanyaan efektif seperti yang diuraikan diatas, jika pertanyaan hanya menuju satu jawaban tentunya tidak membuat siswa berfikir secara kreatif, dan kurang menimbulkan penalaran siswa. Contoh pertanyaan hasil dari 5 + 5 adalah …. namun kalau diubah pertanyaanyamenjadi  5 ditambah berapa yang hasilnya sama dengan 3 x 2? Jelaskan!. Pasti anak akan berfikir untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Hal berbeda apa yang akan saya lakukan pada pembelajaran matematika di kelas selanjutnya adalah: Mencoba membuat dan menggunakan pertanyaan efektif pada pembelajaran di kelas berdasarkan tujuan yang akan dicapai dan criteria yang akan saya gunakan, Tidak mengunakan pertanyaan yang tidak efektif dalam proses pembelajaran saya dikelas, mencoba menerapkan pertanyaan open-ended yaitu pertanyaan yang memberi kesempatan kepada siswa untuk menjawab dengan jawaban dan cara yang beragam, melakukan pembiasaan aktivitas bertanya pada langkah menanya pada K-13 di dalam proses pembelajaran agar sikap kritis dan kreatif siswa dapat tumbuh dengan maksimal.
Pada K-13 Mengajukan pertanyaan merupakan langkah kegiatan ke dua yang akan menjadi sarana siswa untuk berfikir dan menjawab permasalahan yang ditanyakan sehingga seorang guru dapat mengukur apakah pembelajaran yang disampaikan sudah diterima atau belum, juga untuk mengetahui sejauh mana siswa mengetahui atau ingin mengetahui pelajaran yang akan di sampaikan.
Hal menarik yang saya dapatkan didalam forum diskusi ternyata tehnik bertanya yang efektif sangat penting untuk lakukan, tidak mudah guru membuat pertanyaan yang efektif terbukti banyak komentar yang menangapi pertanyaan yang dibuat oleh peserta pelatihan, mulai yang dari jawaban yang tiddak beragam sampai dengan yang kurang open ended, kritik saran pun berdatangan dari hasil pengamatan video yang di berikan, mulai dari gurunya memberikan pertanyaan yang disambut dengan jawaban koor oleh siswa, sampai kritik perlu sabar dalam menunggu jawaban siswa. Tentu saja dari hasil diskusi tersebut dapat kita petik manfaatnya dan yang paling penting bagaimana kita mengunakan tehnik bertanya yang efektif didalam pembelajaran kita. Seperti pepatah penonton lebih pintar dari pemainnya, maka saya akan berusaha pemain akan lebih pintar lagi dari penonton. Tentu saja kritik saran dari penonton dan siswa dapat kita jadikan acuan untuk menjadi guru level 3.

"Artikel ini adalah bagian dari tugas Diklat Online P4TK Matematika".

0 komentar:

Posting Komentar